Menurut Nugroho (2004) penggunaan
database secara umum memiliki beberapa objektif, yaitu kecepatan dan kemudahan
pengolahan data, efisiensi ruang penyimpanan, keakuratan data, ketersediaan
data, meningkatkan keamanan data dan kelengkapan data. Database Manajemen
Sistem yang memiliki kemampuan yang baik adalah Oracle dan PostgreSQL.
Sedangkan database yang paling digemari kalangan programmer web adalah MySQL.
MySQL merupakan software yang bersifat
open source, sesuai dengan namanya. Bahasa standart MySQL adalah SQL. SQL
adalah singkatan dari structured Query Language dan commit disebur squel. SQL
mulai dikembangkan pada akhir tahun 70-an di laboratorium IBM, Sanfose,
California.
Sedangkan MySQL Front merupakan software
yang digunakan untuk memudahkan dalam me-manage database yang dibuat, baik
dalam penambahan table, record dan field maupun menghapus dan mengedit database
yang ada. SQL adalah bahasa yang digunakan untuk berkomunikasi dengan database.
Pernyataan-pernyataan SQL digunakan
untuk melakukan beberapa tugas seperti update data pada database, atau menampilkan
data dari database. Beberapa software RDBMS (Relational Database Management
Systems) dan dapat menggunakan SQL, seperti Oracle, Sybase, Microsoft SQL
Server. Setiap software database mempunyai bahassa perintah/sintaks yang
berbeda, namun pada prinsipnya mempunyai arti dan fungsi yang sama. Menurut Imansyah
(2003), perintah-perintah yang digunakan pada bahasa SQL antara lain :
1.
Select digunakan
untuk menampilkan data sesuai kriteria yang kita tentukan.
2.
Create digunakan
untuk membuat tabel baru.
3.
Insert untuk
menyisipkan atau menambah baris pada tabel.
4.
Update digunakan
untuk mengupdate atau merubah isi data dalam tabel.
5.
Delete digunakan
untuk menghapus baris/record data dalam tabel.
0 komentar:
Posting Komentar